Lionel Messi menjadi trending di sosial media setelah dirinya dinyatakan hengkang dari Barcelona. Klub raksasa La Liga tersebut batal memperpanjang kontrak Messi karena kondisi keuangan yang tidak mencukupi.
Selama berkiprah bersama El Barca, Messi diperkirakan sudah mendulang kekayaan mencapai US$ 400 juta atau sekitar Rp 5,6 triliun. Dengan kekayaan tersebut, tak heran juga La Puga, julukan Messi, memiliki koleksi mobil mewah yang harga mencapai miliaran rupiah.
Dilansir dari berbagai sumber, Messi diketahui memiliki 7 mobil mewah yang mengisi garasi rumahnya. Keseluruhan mobil mewah yang diketahui sering digunakan untuk kendaraan sehari-hari bintang asal Argentina itu diketahui bernilai sekitar Rp 20 miliar.
Berikut adalah daftar koleksi mobil mewah Lionel Messi.
Lionel Messi memiliki mobil bongsor Range Rover Sport di garasi rumahnya. Mobil ini memiliki banderol sekitar Rp 3 miliar untuk tipe terendahnya.
Mobil ini dibekali mesin V8 berkubikasi 5 liter yang mampu menghasilkan tenaga 567 bhp dan torsi 700 Nm. Mobil ini mampu melesat dengan kecepatan maksimal 225 km/jam.
Mobil mewah pertama yang dimiliki Messi adalah Maserati Gran Turismo MC Stradale. Mobil ini diketahui dibeli mesin dengan harga sekitar Rp 4 miliar.
Super car garapan pabrikan asal Italia ini dibekali mesin V8 berkubikasi 4.700cc yang dapat menghasilkan tenaga sebesar 444 hp. Sementara kecepatan maksimalnya mencapai 301 km/jam.
Cadillac Escalade menjadi mobil mewah ketiga yang dimiliki bintang asal Argentina ini. Mobil ini memiliki harga jual sekitar Rp 1,3 miliar.
SUV bongsor ini ditenagai mesin V8 berkapasitas 6,2 liter yang mampu memuntahkan tenaga sebesar 420 hp di 5.600 rpm dan torsi 623 Nm di 4.100 rpm.
Super car milik Messi tidak hanya Maserati, La Puga juga punya Audi R8. Mobil ini menggunakan mesin V10 berkubikasi 5,2 liter yang mengeluarkan tenaga sebesar 602 hp dan torsi 413 Nm. Messi diketahui membeli super car ini dengan harga mencapai Rp 7,5 miliar.
Lionel Messi juga memiliki Mini Cooper S Cabriolet buatan Inggris. Harga untuk mobil mungil ini sekitar Rp 1 miliar. Soal mesin, Mini Coopers S ini menggunakan mesin V4 berkapasitas 2.000cc yang menghasilkan tenaga 189 hp dan kecepatan maksimal mencapai 200 km/jam.
Messi juga memiliki koleksi mobil hybrid, yakni Toyota Prius. Mobil ini dibekali perpaduan mesin bensin dan baterai yang bisa berakselerasi hingga kecepatan 180 km/jam. Mobil ini dipasarkan di Indonesia dengan banderol Rp 884 juta.
Lexus RX menjadi koleksi mobil ketiga Messi yang memiliki bodi bongsor setelah Range Rover dan Escalade. Mobil ini harganya sekitar Rp 630 juta dan menggunakan mesin V8 3,5 liter berkekuatan 295 hp.
Selain mobil-mobil keren yang dipakai kendaraan harian, Lionel Messi juga tercatat memiliki dua koleksi mobil super langka yakni Ferrari 355 S Spider Scaglietti dan Pagani Zonda Tricolore.